» » » Harga Sony Xperia Neo L Review

Harga Sony Xperia Neo L Review

Harga Sony Xperia Neo L Review ~ Saya sedikit mengulas review dan harga Sony Xperia Neo L di indonesia yang khusus untuk Anda pecinta handphone terbaru keluaran Sony. Ponsel ini memang sangat canggih sekali, oleh karena itu Anda bisa baca dan simak dengan lengkap artikel tentang review dibawah ini yang sudah saya persiapkan ulasannya sedari tadi.

Harga Sony Xperia Neo L
Desain
Sebagai smartphone yang mengusung rancangan full bar, Sony Xperia Neo L fokus pada kekuatan tampilan layar dengan bentang layar berukuran 4 inchi, serta kedalaman layar 16 juta warna LED capacitive, menjadikan visual Neo L terlihat sangat tajam. Resolusi layarnya 480x854 pixels dengan kapadatan 245 ppi. Layarnya sudah mendukung respon multi touch, dapat merespon sentuhan 4 jari atau lebih secara sekaligus. Dan tepat di bawah layar, terdapat 4 tombol untuk menuju menu search, aplikasi, home, dan back.

Sony Xperia Neo L mempunyai dimensi 121 x 61,1 x 12,2 mm dan berat 131,5 gram, masih cukup ergonomis ketika dalam gengaman tangan. Sekujur body dilapisi material plastik glossy, menjadikan smartphone ini terkesan elegan, namun di lain hal, permukaan body Neo L jadi agak licin. Untuk melihat secara lebih detail kelengkapan yang tersedia pada sisi body, untuk tombol pengatur volume dan tombol pengunci layar/on-off disematkan pada sisi kanan, sementara pada sisi kiri hanya terdapat port MicroUSB tanpa dilengkapi penutup. Posisi audio port 3,5mm dibuat nyaman, yakni pada sisi atas.

Fitur
Sony merancang Xperia Neo L untuk mengisi pasar smartphone di kelas menengah, meski demikian, Neo L telah berjalan di OS Android 4.0 (Ice Cream Sandwich). Keunggulan utama yang ditawarkan adalah kemampuan resolusi kamera 5 Mpix (2592х1944 pixels) lengkap dengan flash light. Fitur pendukung pada kamera mencakup auto focus, white balance,touch focus macro mode, zoom, night mode, timer, foto editor, dan pengaturan ISO. Neo L juga dilengkapi kamera sekundur untuk mendukung video call, yakni dengan resolusi VGA. Bicara rekam video pun tersedia dengan resolusi 720p serta kecepatan rekan 30 fps.

Walau disasar di kelas menengah, dukungaj koneksi internetnya lengkap, di ranah mobile broadband, bisa dikebut dengan teknologi HSDPA 7,2Mbps dan HSUPA 5,76Mbps. WiFi nya sudah menndukug versi b/g/n, dan tak lupa bisa dihubungkan dengan gadget lain lewat standar DLNA. Untuk hiburan, ada pemutar musik yang dilengkapi menu equalizer, shuffle, dan playlist. Dukungan musik juga bertambah dengan adanya konten musik dan video yang terhubung ke jaringan internet (Facebook). Yang tak ketinggalan, ada fitur TrackID, untuk mengenali identitas lagu secara langsung lewat mikrofon.

Mendukung kemampuan office, sudah tersedia aplikasi OfficeSuite full version, Anda dapat membuka, mengedit, dan membuat dokumen baru, syaratnya terlebih dahulu Anda harus registrasi email. Xperia dibawah Sony cukup banyak dibekali aplikasi menarik yg khas, seperti Timescape UI, Livewire manager, Neo Reader, dan Wise pilot.

Kinerja
Sesuai dengan segmennya, Sony Xperia Neo L menggunakan dapur pacu prosesor jenis Snapdragon MSM8255 1Ghz Scorpion, dan GPU Adreno 205. Secara umum, kinerja smartphone ini sudah cukup memuaskan, semua fitur dapat berjalan dengan optimal, salah satunya berkat performa Android 4.0 yang terbilang baru diperkenalkan. Yang jadi catatan disini adalah tiadanya hot swap untuk MicroSD dan absennnya FM radio, padahal di seri-seri Xperia lain ada fitur tersebut.

Sony Xperia Neo L ditenagai baterai Lithium Polymer dengan kapasitas 1.500mAh. Dari kapasitas tersebut, untuk moda 2G, waktu siaga dapat mencapai 575 jam, dan waktu bicaranya sampai 7 jam. Sedangkan di moda 3G, waktu siaga dapat mencapai 410 jam , waktu bicara 7 jam.

Harga Sony Xperia Neo L dibanderol dengan kisaran Rp 2.500.000 sampai Rp 3.000.000,-

Itulah sekiranya yang bisa saya informasikan mengenai Harga Sony Xperia Neo L Review yang semoga saja bisa bermanfaat untuk Anda para pembaca, dan untuk info tentang spesifikasi mungkin akan segera menyusul. Sekian dari saya ucapkan terima kasih banyak untuk Anda yang telah bersedia meluangkan waktunya hanya sekedar membaca artikel yang telah saya publikasikan pada kesempatan yang berbahagia ini.
Share this article :
Artikel "Harga Sony Xperia Neo L Review" Di Posting oleh: Nano Pertapan dari Blog Handphone Terbaru, dalam kategori Sony. Melalui permalink http://handphone2012.blogspot.com/2012/07/harga-sony-xperia-neo-l-review.html. Rating: 710 Voting: 13, Tanggal Tuesday, July 24, 2012, pukul 6:06 PM. Anda dapat melihat tulisan menarik yang lainnya di bawah ini :

Tinggalkan Komentar :

 
Is Hosted by Blogger