» » » Spesifikasi Harga Apple iPhone 4S Review

Spesifikasi Harga Apple iPhone 4S Review

Spesifikasi Harga Apple iPhone 4S Review | Blog informasi handphone terbaru khusus untuk sobat yang suka dengan situs berita tentang handphone dari spesifikasi, review, harga baru dan second (bekas) yang ter'update setiap saat. Berikut ini adalah penampakan dari Spesifikasi Harga Apple iPhone 4S Review yang bisa sobat baca dengan lengkap selengkap lengkapnya dibawah ini.

Apple iPhone 4S

Desain
Tampilan antara iPhone 4S dan iPhone bisa dibilang serupa. Desain iPhone 4S tampak mengkotak namun membentuk lengkungan di keempat sudutnya. Sebagai smartphone kelas premium, iPhone 4S dilengkapi dengan nuansa ornamen yang mewah, seperti adanya list silver yang terbuat dari stainles steel. Pada bagian depan, dan sisi belakang pun dibuat dari material yang lux, yakni berupa kaca. Pada sisi kiri bodi terdapat tombol mute dan tombol volume, sedangkan pada sisi atas terdapat audio jack dan tombol lock. Slot untuk memasukan Micro SIM card terdapat disebelah kanan. Seperti umumnya produk keluaran Apple, untuk port charger/port data terletak pada bagian bawah. Tentunya tidak ada slot memori eksternal di iPhone.

Layar iPhone 4S berukuran 3,5 inchi dengan resolusi 640 x 960 pixels, visual layar terlihat tajam dengan mengadopsi teknologi IPS TFT serta kedalaman 16 juta warna. Keunggulan lain dari layar iPhone4/4S yakni adanya retina display, di iPhone 4S kepadatannya mencapai 330 pixels. Untuk melindungi dari bahaya goresan, layarnya sudah dilapisi bahan oleophobic coating.

Harga Apple iPhone 4S

Fitur
Untuk urusan imaging, ada peningkatan pada resolusi kamera iPhone 4S, yakni mengandalkan 8 megapixels. Salah satu ciri dari fitur kamera di iPhone tetap dipertahankan, seperti tampilan antarmuka yang sederhana. Tidak banyak pernak pernik untuk tools kamera, hanya terlihat pilihan fitur grid dan HDR, serta pengaturan flash LED. Fitur HDR diperlukan untuk menghasilkan kualitas foto yang tajam, layaknya hasil pencitraan dari kamera SLR. iPhone 4S juga mendukung peran video call, dimana pada sisi depan terdapat kamera dengan resolusi VGA. Mengenai kemampuan rekam video, tampilan antarmukanya juga sederhana, resolusi yang didapat mencapai 1080p.

Di segmen pemutar musik, ketangguhan fitur ini memiliki ciri khas yang didapat dari iPod. Terdapat pengaturan playlist, artist, songs, albums, equalizer, cover flow, shake to suffle, volume limit, dan lyrics. Untuk kemampuan browsing, tak jauh beda dengan iPhone 4 yang sama-sama menggunakan Safari browser di platform iOS 5. Hanya saja ada sedikit penambahan pada elemen keamanan data.

Salah satu yang ditawarkan dari iOS 5 adalah layanan iCloud. iCloud di iPhone 4S akan memback-up secara otomatis data-data yang ada dengan batasan maksimal adalah 5GB dan diberikan secara gratis. Data yang diback-up antara lain adalah bookmark, foto, notes, kalender, kontak, reminders, email, dokumen dan data aplikasi, serta digunakan juga untuk fitur Photo Stream dan Find My iPhone.

Dan yang menjadi ciri khas utama di iPhone 4S adalah aplikasi Siri. Aplikasi virtual personal assistant inilah yang ekslusif hadir di iPhone 4S. Pengaturan Siri bisa lewat menu settings, tapi jangan keburu girang dengan Siri. Di Indonesia fitur ini memang sudah bisa berjalan, tapi untuk kelengkapan konten terkait informasi lokal masih terbatas. Dan untuk kelancaran penggunaan Siri, Anda harus melafalkan nada dalam bahas Inggris yang cukup baik. Siri dapat berjalan multitasking, untuk mengaktifkan Siri cukup tekan tombol home beberapa detik.

Dalam iOS 5 ini, iPhone 4S sudah dibekali fitur personal hotspot (WiFi tethering). Fitur ini hanya akan bekerja bila smartphone tersambung dengan koneksi 3G operator. Dalam uji coba dengan iPhone 4S yang dibawa dari Australia, fitur ini nampaknya hanya bisa aktif berdasarkan spesifik operator.

Apple iPhone 4S Review

Kinerja
iPhone 4S kini telah dijual resmi di Indonesia, smartphone ini ditawarkan dalam 3 varian beradarkan kapasitas memori internalnya, yakni 16/32 dan 64 Gb. Dari sisi kinerja iPhone 4S jelas lebih unggul dari pendahulunya, pasalnya dapur pacu iPhone 4S telah menggunakan prosesor Dual-core 1 GHz Cortex-A9 dengan chipset Apple 5 serta GPU PowerVR SGX 543MP2. Untuk navigasi bakal lebih tajam, pun hanya GPS, kabarnya iPhone 4S juga telah dibenamkan chipset GLONASS.

Tenaga iPhone 4S dipasok oleh baterai jenis Lithium Polymer dengan kapasitas 1432 mAh. Waktu siaga yang dapat dicapai yakni 200 jam, sedangkan waktu bicara maksimum antara 8 – 14 jam. Dalam uji coba, iPhone 4S dapat menampilkan performa musik sampai 12 jam non stop.

Spesifikasi Apple iPhone 4S

Harga Apple iPhone 4S : Rp. 7.700.000,-

Spesifikasi Apple iPhone 4S

Desain
Tipe Full bar
Dimensi (mm) 115,2 x 58,6 x 9,3
Berat (gr) 140
Ringtone

MP3
Sistem Operasi

iOS 5
Jaringan

GSM quadband/HSDPA quadband
Prosesor

Dual-core 1 GHz
Layar Tambahan
Kedalaman warna -
Ukuran -
Resolusi -
Touch Screen -
Layar Utama
Kedalaman warna IPS TFT Capacitive 16 juta warna
Ukuran 3,5 inchi
Resolusi 640 x 960 pixels
Memori
Internal 16/32/64 Gb
Eksternal -
Hotswap Ada
Phonebook Dinamis
Call record Ada
Konektivitas
GPRS Ada, kelas 33
EDGE Ada, kelas 33
HSDPA 14,4 Mbps/HSUP 5,8 Mbps
WLAN/WI-FI Ada, b/g/n
Bluetooth Ada, versi 4.0
Infrared -
Kabel Data Ada
PC Sync Ada
Call Feature
Quick dial Ada
Voice dial Ada
Photo caller ID Ada
Video caller ID Ada
Video call Ada
Conference Call Ada
Messaging
Long SMS Ada
MMS Ada
Fax -
E-mail Messaging Ada
Video Messaging Ada
Voice Messaging Ada
SMS Broadcast Ada
Instant Messaging Ada
Kamera
Kualitas 8 Mpix
Resolusi Max 3264x2448 pixels
Auto Focus Ada
Flash Light Ada
Night mode Ada
Digital Zoom Ada
Macro mode Ada
Multishot Ada
White Balancing Ada
Kontras Ada
Brightness Ada
Efek Ada
Timer Ada
Red Eye -
Frame -
Foto Editor Ada
Video
Resolusi Max 1280x720 pixels
Player MP4/H.264/H.263/WMV
Video Editor Ada
Slow Motion -
Insert -
Mute Record Ada
Durasi Max Dinamis
Musik
Player MP3/WAV/eAAC+/WMA
Equalizer Ada
Shuffle Ada
Play List Ada
Bass Booster -
Composer -
Downloadable Ada
Shortcut Button -
Stereo Speaker Ada
Bluetooth headset Ada
Multitasking Ada
Channel List -
FM Radio -
Auto Search -
Save Option -
Internet
Browser HTML (Safari)
WAP Ada
Full XHTML Ada
Zoom Ada
Auto Configuration Ada
Offline Mode Ada
Proxy Setting Ada
Modem Ada
Multitasking Ada
Games
Java Ada
Downloadable Ada
Online Game -
Fitur Lain
Siaran TV -
GPS dg minimap Ada
Dokumen Viewer Ada
Adobe PDF Reader Ada
PIM Ada
Push to Talk -
File Manager Ada
Video Memo -
Flight Mode Ada
Touch Sensitive Ada
Setting Wizard Ada
Baterai
Tipe Ada
Kapasitas (mAh) 1432
Standby time (jam) 335
Talk time (jam) 14 (2G)/ 8(3G)

Nah itulah berita lengkap tentang "Spesifikasi Harga Apple iPhone 4S Review" yang semoga bisa berguna dan bermanfaat buat sobat pembaca, untuk yang pengin pengen baca informasi lain, silahkan sobat baca artikel Spesifikasi Harga Samsung Galaxy Nexus Review dalam postingan sebelumnya. Sekian dari saya ucapkan terima kasih banyak atas waktunya setelah baca artikel yang telah saya update pada kesempatan ini.

Sumber: http://www.selular.co.id
Share this article :
Artikel "Spesifikasi Harga Apple iPhone 4S Review" Di Posting oleh: Nano Pertapan dari Blog Handphone Terbaru, dalam kategori Apple. Melalui permalink http://handphone2012.blogspot.com/2012/02/spesifikasi-harga-apple-iphone-4s.html. Rating: 710 Voting: 13, Tanggal Sunday, February 12, 2012, pukul 1:58 AM. Anda dapat melihat tulisan menarik yang lainnya di bawah ini :

Tinggalkan Komentar :

 
Is Hosted by Blogger